Ungkap Pentingnya Akses Keuangan, Gubernur Zainal Dorong Percepatan Pembentukan TPAKD di Empat Kabupaten

Tanjung Selor - Bekerja sama dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara, Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara menggelar Coaching Clinic Pembentukan Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) dan Rapat Koordinasi Daerah TPAKD Se-Kalimantan Utara, Rabu (8/11/2023)

Kegiatan yang dilaksanakan di Ruang Serbaguna Gedung Gabungan Dinas Pemprov Kaltara tersebut juga dihadiri oleh Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Kalimantan Utara, Wahyu Indra Sukma, Kepala OJK Provinsi Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara, Made Yoga Sudharma, dan Direktur Inklusi Keuangan OJK, Edwin Nurhadi.

Dalam pembukaannya, Gubernur menegaskan bahwa akses keuangan merupakan salah satu faktor penting dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

“Dengan akses keuangan yang luas dan berkualitas, dapat memberikan kesempatan masyarakat untuk memperoleh sumber daya keuangan yang dibutuhkan untuk mengembangkan usahanya atau memenuhi kebutuhan hidupnya”, imbuh Gubernur.

Salah satu upaya mendorong percepatan akses keuangan di daerah ialah dengan membentuk TPAKD, dengan diiringi komitmen kuat untuk meningkatkan akses keuangan bagi masyarakat.

Saat ini baru Provinsi Kalimantan Utara dan Kota Tarakan yang telah memiliki TPAKD. TPAKD lahir sebagai forum koordinasi bagi lembaga pemerintah dan pemangku kepentingan terkait dengan upaya mempercepat akses keuangan, khususnya dalam mendukung pertumbuhan ekonomi regional dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Melalui penyelenggaraan Coaching Clinic ini, Gubernur mengharapkan TPAKD dapat segera terbentuk di seluruh kabupaten/kota se-Kaltara sehingga dapat mempercepat peningkatan literasi dan inklusi keuangan daerah dan mendorong kesejahteraan masyarakat di daerah. (dsp/foto:Biro Adpim)

Jl. Agatish, Tj. Selor Hilir, Tj. Selor, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara 77216

  • dummy bappeda@kaltaraprov.go.id

Visitor

We have 1778 guests and no members online