Lokakarya Penelitian Kelompok Masyarakat Punan Batu Benau

Bulungan - Bappeda dan Litbang Provinsi Kaltara mengikuti Lokakarya Penelitian Kelompok Masyarakat Punan Batu Benau Sajau yang diadakan pada Rabu (31/08). Punan Batu (Penghuni gua Batu) adalah pemburu-pengumpul keliling terakhir yang diketahui di Pulau Kalimantan – dan mungkin seluruh Asia. Salah satunya mendiami daerah Gunung Batu Benau Sungai Sajau di Kab. Bulungan Kaltara.

Dengan segala keunikan orang Punan Batu Benau Sajau, Pemkab. Bulungan dengan ini menggelar Lokakarya Penelitian Kelompok Masyarakat Punan Batu Benau Sajau. Lokakarya ini bertujuan untuk menyampaikan keberadaan masyarakat Punan Batu Benau Sajau berdasarkan hasil penelitian dan rencana pengakuan dan perlindungan masyarakat hukum adat. Hadir sebagai narasumber dalam kegiatan ini Dr. Guy S. Jacobs, peneliti dari Departemen Arkeologi Universitas Cambridge Inggris, Profesor J. Stephen Lansing dari Santa Fe Institute, USA, Dr. Pradiptajati Kusuma dari Mochtar Riady Institute For Nanotechnology, Indonesia dan Ahmad Arif, penulis sains dari Harian Kompas.

Jl. Agatish, Tj. Selor Hilir, Tj. Selor, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara 77216

  • dummy bappeda@kaltaraprov.go.id

Visitor

We have 98 guests and no members online